Kamis, 17 November 2022

Warna Lighting dan Shading

   Dalam dunia desain, penggunaan warna merupakan suatu unsur yang sangat penting. Warna dapat menambah dan memberikan makna serta pesan yang mampu melengkapi sebuah desain. 

   Dalam penggunaannya, warna dapat dimanipulasi, digabung, diubah, dan dikombinasikan. Kali ini akan dibahas mengenai penggunaan warna untuk lightning dan shading.

   Secara pengertian, lightning adalah pencahayaan yang mana merujuk pada sisi atau titik yang terkena cahaya pada sebuah warna yang terdapat dalam objek. Sedangkan shading adalah sisi atau titik yang merupakan titik balik dari arah cahaya atau bayangan dari warna yang terdapat dalam objek. 

   Dalam desain, sebuah warna yang menggunakan kombinasi lightning dan shading biasanya dibandingkan dengan tekstur pada objek. Penggunaan tekstur untuk menentukan jenis lightning dan shading. Contohnya jenis lightning dan shading glossy, soft, dan lainnya. 

   Tekstur objek pada warna utama, akan menentukan saturasi, hue, tints, tone, dan shade pada warna lightning dan shading yang akan dibuat. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hal Yang Diperhatikan Saat Mendesain Website

    Dalam membuat website, ada tahap dimana kita mendesain website tersebut dengan rinci dan visual yang sudah dirancang. Pada saat Mendesai...